Jumat, 11 Oktober 2013

“Kami harus lebih bersemangat, bekerja keras, dan harus tetap optimistis. Kami tidak boleh lengah!”




Evan Dimas mengatakan timnas U-19 sudah memiliki cara untuk mengantisipasi kekuatan Korsel.

OLEH : EFENDI


Kapten timnas U-19 Indonesia, Evan Dimas Darmono, mengungkapkan dirinya tidak takut untuk menghadapi tim sekelas Korea Selatan (Korsel) U-19. Seperti diketahui, Korsel merupakan juara bertahan Piala Asia U-19, dan mereka sudah menjuarai 12 kali ajang ini, yang merupakan pemegang rekor terbanyak juara.

Saat ini, kendati Korsel dan Indonesia memiliki poin sama enam, namun Korsel berhak menduduki puncak klasemen grup G kualifikasi Piala Asia U-19 2014 lantaran unggul selisih gol. Otomatis, laga nanti akan menjadi penentuan siapa yang berhak langsung lolos dengan status juara grup ke putaran final di Myanmar pada 2014 mendatang.

Jika menang,  maka timnas U-19 akan lolos secara otomatis. Sebaliknya jika kalah, timnas U-19 masih harus bersaing dengan peringkat kedua dari delapan grup lainnya. Mengingat, dari sembilan grup hanya juara dan enam runner-up terbaik yang bisa lolos ke putaran final.

“Yang penting kami jangan pernah menganggap lawan lebih baik dari kami. Namun kami juga harus mewaspadai semua lawan yang dihadapi. Kami pun sudah punya strategi untuk mengantisipasi Korsel,” kata Evan Dimas.

“Kami harus lebih bersemangat, bekerja keras, dan harus tetap optimistis. Kami tidak boleh lengah!”


http://www.goal.com/id-ID/news/1387/nasional/2013/10/12/4327488/evan-dimas-darmono-kami-tidak-boleh-lengah?ICID=SP

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India